Desktopography bukanlah aliran yang membutuhkan skill tehnik khas seperti aliran lain di dunia desain, melainkan hanya sebatas seni memperindah tampilan awal monitor dekstop atau yang biasa kita sebut wallpaper. dan desktopography itu sendiri sejalan dengan dunia desain tidak membatasi aliran tertentu, yang membedakannya hanyalah ukurannya yang disesuaikan dengan resolusi layar monitor yang rasionya berbeda-beda ada wide screen 9:16 dan ada normal scren 3:4. untuk wide screen umumnya adalah 1920 pixel x 1200 pixel sementara normal screen 1280 pixel x 960 pixel.
kali ini kami menggelar tema tersebut dengan ketentuan membuat Wallpaper sekreatif mungkin dengan aliran yang anda sukai tapi dengan mencantumkan Typography "Share Design" sesuai imajinasi anda dibuat dalam ukuran salah satu ukuran resolusi monitor wide screen ataupun normal screen, dan Kaitan dengan hal tersebut Battle Design ini sebagai penutup akhir tahun 2011 ini dan juga berikut mengawali awal tahun 2012
Seperti Battle Design sebelumnya event ini hanyalah untuk mengembangkan tehnik skill mengolah kita, bukan sebagai ajang menang-kalah, pemenang atau pecundang, siapa saja diperkenankan mengikuti baik new becomer maupun yang sudah mapan dalam mengolah sejauh karya kita masih mempunyai cita rasa artistik dan estetika
dan jangan lupa cantumkan Logo Share Design Group di setiap hasil karyanya,
download logo :
http://ariskdanker.deviantart.com/art/share-design-Logo-200419968?q=gallery%3Aariskdanker%2F16016513&qo=0
Adapun ketentuannya adalah sebagai berikut :
- Semua eSDers anggota Share Design Group berhak mengikuti event kali ini baik pemula maupun yang sudah mahir dalam mendesain
- Tidak mengandung SARA, Pornografi ataupun mendeskreditkan suatu kelompok atau kalangan
- Peserta berhak men-tag/menandai gambar pada karya olahannya serta title yang di kehendaki kepada teman teman dan khususnya
- Event ini berlangsung dari tanggal 28 Desember 2011 sampai 6 januari 2012
- Hasil karya desain adalah tanggung jawab sepenuhnya peserta yang mengikuti event.
- Hasil karya bisa langsung di tautkan pada Album event dibawah ini bukan di wall/dinding Share Desain
Selamat berkarya
Majulah Desain Indonesia
"Share Design Team"